PRAKTIK BAIK PEMBELAJARAN TEMBANG DALI MBOJO

PRAKTIK BAIK PEMBELAJARAN TEMBANG DALI MBOJO




Rabu, 6 Maret 2024 setelah kegiatan kelas Praktik Baik Pembelajaran Pidato Bahasa Mbojo, kelas SMP Mbojo mengikuti kegiatan kelas berikutnya yaitu PRAKTIK BAIK PEMBELAJARAN TEMBANG DALI MBOJO. Pada materi ini, yang menjadi narasumber adalah Ibu Rahma Fitria, S.Pd. Dali merupakan salah satu tembang yang ada dan berkembang di daerah Mbojo. Dalam pembelajaran ini, Ibu Rahma memberikan materi terkait Dali, kemudian para peserta dilatih dan diberikan kesempatan untuk membuat lirik Dali. Setelah semua selesai membuatnya, semua peserta diajak bernyanyi (nembang) bersama-sama sesuai dengan irama dali yang baik dan benar.

Kegiatan nyanyi bersama ini begitu sangat berkesan, karena seluruh peserta bernyanyi bersama, meskipun sesekali lupa dengan nada dan irama sebenarnya. Akan tetapi, Ibu Rahma begitu sabar dan telaten dalam mengajarjan materi ini kepada para guru master kelas SMP Mbojo. Dokumentasi selalu menjadi kegiatan yang tidak terlupakan saat diakhir pembelajaran, seluruh guru master kelas SMP Mbojo foto bersama untuk mengabadikan momen bersama.