Pendaftaran OSN SMP 2023 telah dibuka, TIM OSN IPS SMPN 4 Kota Bima tidak mau ketinggalan
Tanggal 15 Maret 2023 telah dibuka pendaftaran lomba OSN SMP Tahun 2023. TIM OSN IPS SMPN 4 Kota Bima tidak mau ketinggalan. TIM OSN IPS SMPN 4 Kota Bima yang terdiri dari Ibu Halida, S.Pd. dan Ibu Issmawaty Usman, S.Pd. mengikutsertakan 5 orang siswa. Kelima orang siswa tersebut yaitu Rodita Cantika kelas 71, Diah Mahamukti Priatmaja kelas 71, Rahmi Ayunda kelas 71, Eka Syaifullah kelas 72, dan Saidatul Kamaliyah kelas 81.
"Fokus belajar saya dalam mempersiapkan siswa dan siswi untuk mengikuti OSN mata pelajaran IPS nih lebih kepada mengarahkan siswa dan siswi binaan saya untuk meningkatkan kemampuan literasi mereka, sehingga wawasan mereka bertambah dan akan jauh lebih peka terhadap tantangan menjawab soal-soal OSN IPS yang materinya meliputi empat bidang ilmu yaitu ekonomi, sejarah, sosiologi dan geografi. Kemudian pastinya untuk mewujudkan hal ini memerlukan usaha dan kerja sama yang kuat semua pihak" ujar Ibu Issmawaty selaku salah satun TIM OSN IPS SMPN 4 Kota Bima.